JENIS-JENIS ICE BREAKING DALAM PEMBELAJARAN

1. YEL-YEL
Yel-yel walaupun sederhana tetapi mempunyai tingkat “penyembuh” yang paling baik dibanding jenis lain. Dengan melakukan yel-yel selain berkonsentrasi menjadi pulih kembali, juga dapat menumbuhkan semangat yang tinggi. Selain itu yel-yel juga terbukti efektif untuk menanamkan esprit de corp atau kekompakan dalam kelompok.

Ingin memusatkan perhatian kembali tanpa harus berteriak-teriak,”Anak-anak mohon ketenangannya karena materi berikut sangat penting!”. Kalau hal itu yang dilakukan tentu sangatlah tidak efektif. Semakin anda keras berteriak semakin gaduh pula suasana ruang kelas. Bagaimana strateginya? Terlebih dahulu buatlah kesepakatan-kesepakatan untuk melakukan yel-yel tertentu.

Yel yang paling sering untuk tujuan ini adalah model – model sapa jawab.

CONTOH:





2. Tepuk Tangan


Tepuk tangan pada awalnya adalah merupakan salah satu ekspresi kegembiraan disamping tertawa. Biasanya kegembiraan yang diekspresikan dengan tepuk tangan adalah saat mendengar atau melihat diri kita atau orang lain yang memiliki hubungan dekat dengan kita mengalami suatu keberhasilan lulus ujian, atau bisa juga anak kita sedang memenangi suatu perlombaan tertentu.

Ice breaking atau energizer jenis tepuk dapat dilakukan oleh siapa saja. Bagi peserta yang kurang suka menyayi atau juga peserta yang kurang memiliki rasa percaya diri biasanya memilih model ini. Tepuk tangan juga sangat bagus dilakukan oleh siapa saja dengan tidak melihat usia. Dari anak kecil sampai orang tua tetap pantas melakukan jenis ini. Untuk kepentingan energizer, tepuk tangan dapat dimodifikasi menjadi banyak sekali modelnya.

BEBERAPA CONTOH TEPUK TANGAN: 

TEPUK  ANGGOTA BADAN
Jika kita pegang hidung, peserta tepuk 1x
Jika kita pegang bibir, peserta tepuk 2x
Jika kita pegang telinga, peserta tepuk 3x
Jika kita bersedekap, peserta tepuk4x
(bisa dimodifikasi ataupun dibolak-balik ketentuannya)

TEPUK DIBALAS TEPUK
Jika kita tepuk 1x, peserta tepuk 4x
Jika kita tepuk 2x, peserta tepuk 3x
Jika kita tepuk 3x, peserta tepuk 2x
Jika kita tepuk 4x, peserta tepuk 1x
 (bisa dimodifikasi ataupun dibolak-balik ketentuannya)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KAMPUS YANG BERKUALITAS

MODEL PEMBELAJARAN TANDUR